Pencurian
Parah, Mobil Damkar yang Terparkirkan Usai Kecelakaan Dipreteli Maling, Sejumlah Onderdil Hilang
Pencurian itu dilakukan saat mobil dititipkan di perkebunan sawit, tepatnya di Jalan Serai, Desa Air Bara.
TRIBUN-MEDAN.COM, MEDAN -Mobil Pemadam Kebakaran milik Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan, Kepulauan Bangka Belitung, digasakmaling
Sejumlah onderdil mobil pemadam itu diangkat maling.
Mobil pemadam ini diparkirkan dalan keadaan rusak usai mengalami kecelakaan.
Dikutip dari Bangkapos.com, Kepala Bidang Pemadam Kebakaran, Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran, Ardiansyah mengatakan, terdapat beberapa onderdil mobil pemadam kebakaran yang dicuri.
Pencurian itu dilakukan saat mobil dititipkan di perkebunan sawit, tepatnya di Jalan Serai, Desa Air Bara.
Baca juga: Kasus Korupsi di PT Pos Cabang Lau Baleng, Polisi Tingkatkan dari Penyelidikan ke Penyidikan
Seperti yang diketahui, satu unit mobil pemadam kebakaran itu mengalami kecelakaan saat hendak menjinakkan api mengalami kecelakaan di Kecamatan Airgegas, Selasa (29/8/2023) siang.
Mobil pemadam kebakaran itu mengalami kecelakaan di perjalanan menuju Desa Paku, Kecamatan Payung.
“Benar, beberapa onderdil mobil dicuri oleh orang tak dikenal,” kata dia, Kamis (31/8/2023).
Ardiansyah memaparkan, terdapat beberapa onderdil yang hilang. Mulai dari satu
Baca juga: Dugaan Pungli Dana BOS SMPN di Sergai Naik Tahap Penyidikan, POLISI Bakal Panggil Saksi Ahli
Lebih parahnya, bahan bakar minyak (BBM) jenis solar yang berada di dalam tangki mobil juga turut digasak.
Bahkan tak ada lagi sisa BBM di dalam tangki tersebut. Semula pihaknya menitipkan mobil di perkebunan kelapa sawit karena terdapat beberapa pekerja yang mempersilahkan untuk dititipkan di sana. Saat itu juga mobil tidak bisa dikendarai karena mengalami kerusakan.
“Satu ban belakang hilang sebelah kanan dan audio sistem. Sementara solar dikuras habis,” papar Ardiansyah.
Berkaca dari kejadian itu saat ini pihaknya telah melaporkan kejadian kehilangan sejumlah onderdil ke aparat kepolisian. Dengan harapan para pelaku dapat ditangkap dan tidak menyebabkan kerugian bagi masyarakat lainnya.
“Sudah kami laporkan,” pungkasnya.
Baca juga: Viral Pembeli Ngotot Bayar Belanjaan Pakai Uang Mainan, Ngamuk saat Uangnya Ditolak Kasir
Sempat diberitakan sebelumnya, Satu unit mobil pemadam kebakaran (damkar) yang hendak menjinakkan api mengalami kecelakaan di Kecamatan Airgegas, Kabupaten Bangka Selatan, Kepulauan Bangka Belitung, Selasa (29/8/2023) siang. Mobil damkar itu mengalami kecelakaan di perjalanan menuju Desa Paku, Kecamatan Payung.

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.