Berita Viral

SOSOK Bupati Halmahera Selatan Usman Sidik, Meninggal Usai Main Bola di Turnamen Atas Namanya

Inilah sosok Bupati Halmahera Selatan Usman Sidik. Usman Sidik meninggal dunia pada Minggu (5/11/2023). Sebelum meninggal dunia, Usman Sidik tampak s

Penulis: Liska Rahayu | Editor: Liska Rahayu
Tribunternate.com
SOSOK Bupati Halmahera Selatan Usman Sidik, Meninggal Usai Main Bola di Turnamen Atas Namanya 

Ketika terjun ke dunia politik, Usman Sidik kemudian didapuk sebagai Sekjen DPP PKB periode 2014-2019.

Pada 2019, ia kembali dipercayakan Ketum PKB, Muhaimin Iskandar sebagai Wakil Bendahara DPP PKB periode 2019-2024.

Setahun setelah ditunjuk, Usman Sidik berbalik ke kampung halamannya di Halmahera Selatan.

Saat itu, dia memutuskan untuk mencalonkan diri sebagai Bupati Halmahera Selatan.

Yang berpasangan dengan Hasan Ali Bassam Kasuba, sebagai wakilnya di Pilbup Halmahera Selatan 2020.

Alhasil, pasangan dengan akronim kembalikan senyum Halmahera Selatan itu.

Keluar sebagai pemenang, setelah mengalahkan Helmi Umar Muksin yang berpasangan dengan Laode Arfan.

Setelah keluar sebagai pemenang, Usman Sidik dan Wakilnya dilantik Gubernur Maluku Utara, Abdul Ghani Kasuba sebagai Bupati dan Wakil Bupati Halmahera Selatan.

Ambruk Saat Bermain Sepak Bola

Suasana keceriaan di stadion Gelora Bahrain Kasuba (GBK), Bacan Selatan, Minggu (5/11/2023), sore, tiba-tiba berubah menjadi duka.

Bupati Kabupaten Halmahera Selatan, Maluku Utara Usman Sidik yang bermain di laga eksebisi pembukaan pembukaan Piala Bupati Cup, tiba-tiba ambruk di tengah lapangan.

Usman Sidik saat itu menjadi kapten kesebelasan bernomor punggung 18 dan memperkuat tim PWI Halsel.

Saat itu pertandingan babak kedua sedang berlangsung. Usman Sidik yang memakai kaos oranye berlari-lari kecil di tengah lapangan.

Tiba-tiba pria 50 tahun itu ambruk.

Tim medis dan ambulans bergegas masuk ke lapangan untuk menolong Usman. Tim medis dan ambulans bergegas masuk ke lapangan untuk menolong Usman.

Namun setelah dilarikan ke rumah sakit, nyawanya tak tertolong.

Sumber: Tribun Medan
Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved