Berita Viral

TRAGIS! Pengakuan Istri di Koja Biarkan Mayat Suami dan Balitanya Membusuk, Anaknya Tewas Kelaparan

Kasus kematian ayah dan anak balitanya di Koja Jakarta Utara telah terungkap. Mayat Hamka (50) dan AQ (2) yang dibiarkan membusuk selama 10 hari

KOLASE/TRIBUN MEDAN
Berikut pengakuan istri bernama Nur Hikmah (30) usai suaminya Hamka dan bayinya AQ (2) meninggal dunia di dalam rumahnya, di Koja, Jakarta Utara. 

TRIBUN-MEDAN.com - Kasus kematian ayah dan anak balitanya di Koja Jakarta Utara telah terungkap. Mayat Hamka (50) dan AQ (2) yang dibiarkan membusuk selama 10 hari oleh istri Hamka, Nur Hikmah Fujianti (32) sudah terang benderang. 

Kasus ini sempat menggemparkan lantaran warga yang curiga melihat Nur Hikmah dan putrinya AD (4) tinggal di dalam rumah bersama mayat suami dan anaknya pada Sabtu (28/10/2023).

Publik kaget dengan peristiwa ini dan menimbulkan banyak spekulasi.

Polisi langsung melakukan penyelidikan dan tidak ditemukan adanya tanda-tanda pembunuhan? 

Polisi mengungkapkan kemungkinan kematian Hamka dan anaknya di Koja, Jakarta Utara. 
Polisi mengungkapkan kemungkinan kematian Hamka dan anaknya di Koja, Jakarta Utara.  (HO)

Lantas kenapa Hamka Tewas? 

Polisi telah memeriksa Nur Hikmah sebagai saksi kunci atas kasus tersebut. 

Ia sempat tidak bisa diajak berbicara setelah mengalami trauma berat. 

Nur Hikmah dan putrinya langsung mendapat perawatan medis sekaligus psikis di RS Polri Kramat Jati.

Setelah tepat tiga minggu perawatan, Nur Hikmah sudah mulai pulih.

Mulanya, saat ditemukan warga, ibu dua anak itu linglung dan sulit komunikasi.

Pihak kepolisian pun kini sudah bisa menanyakan soal kematian suaminya.

"Kesehatan dari saudari Nur Hikmah atau istrinya sudah mulai pulih secara fisik maupun secara psikis dan sudah bisa menceritakan secara detail apa yang terjadi di rumah itu," ucap Kapolres Metro Jakarta Utara, Kombes Gidion Arif Setyawan, di WTC Mangga Dua, Pademangan, Jakarta Utara, Sabtu (18/11/2023) malam.

Waktu tepatnya Hamka menghembuskan napas terakhir pun diungkapkan Nur Hikmah.

Awalnya polisi menyatakan, berdasarkan hasil penyelidikan, bahwa Hamka tewas 10 hari sebelum ditetemukan, sekitar 18 Oktober 2023.

Namun keterangan Nur Hikmah berkata lain.

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved