Pilpres 2024
Cak Imin Gerah Soal Warga NU Dilarang Pilih Paslon yang Didukung Baasyir dan Amin Rais: Memalukan
Muhaimin Iskandar merasa gerah dengan pernyataan Gus Ipul yang melarang warga NU memilih paslon yang didukung Abu Bakar Baasyir dan Amien Rais.
TRIBUN-MEDAN.com - Cawapres Muhaimin Iskandar merasa gerah dengan pernyataan Gus Ipul yang melarang warga NU memilih paslon yang didukung Abu Bakar Baasyir dan Amien Rais.
Diketahui, Paslon Anies Baswedan - Cak Imin mendapatkan dukungan dari Abu Bakar Baasyir dan Amien Rais.
Cawapres nomor urut 1 itu menilai pernyataan Gus Ipul tidak netral dan menyesatkan.
"Saya kira itu mengada-ada. Dan tidak konsisten dengan statemen sebelumnya bahwa PBNU netral," ucap Cak Imin di Restoran Parle, Senayan, Jakarta, Rabu (17/1/2024).
Menurut Cak Imin, keberpihakan yang ditampakkan Gus Ipul sangat memalukan.
Cak Imin mengatakan seharusnya PBNU tidak berpihak kepada salah satu paslon capres-cawapres.
"Keberpihakan itu memalukan. Karena sejak awal PBNU itu seharusnya tak harus berpihak," ujar Cak Imin.

Sebelumnya, Gus Ipul meminta seluruh warga NU bisa menggunakan hak pilihnya pada 14 Februari dengan memilih calon yang sesuai dengan kaidah NU.
“Kami ingin warga NU mencoblos pada tanggal 14. Kami berharap semua warga NU hadir dan menggunakan hak pilihannya dengan sungguh-sungguh memperhatikan semua paslon yang ada,” kata Gus Ipul.
Baca juga: Abu Bakar Baasyir Datangi Kantor Wali Kota Solo, Titipkan Surat untuk Prabowo lewat Gibran
Iklan untuk Anda: Israel Klaim Temukan Terowongan Strategis Hamas, Kagum dengan Kecanggihannya
Advertisement by
Disampaikan Gus Ipul, calon presiden yang dipilih, juga harus benar-benar mencerminkan cara berfikir dan bermadzhab ahlussunah waljamaah.
“Jangan kita mendukung pasangan yang didukung oleh orang-orang yang berseberangan dengan cara berfikirnya orang NU. Seperti calon yang didukung Abu Bakar Baasyir misalnya, apalagi ada Amien Raisnya juga,” katanya.
Abu Bakar Baasyir Doakan Gus Ipul
Pendiri pondok pesantren Al-Mukmin, Abu Bakar Ba'asyir menitipkan salam untuk Sekjen PBNU Saifullah Yusuf atau Gus Ipul. Salam itu diungkapkan langsung oleh putra Abu Bakar Ba'asyir, yakni Abdul Rochim.
Abdul Rochim mengatakan, Abu Bakar Ba'asyir mengirimkan salam untuk Gus Ipul yang sempat membuat pernyataan agar tidak memilih paslon yang dipilih oleh Abu Bakar Ba'asyir.
Nama 55 Anggota DPRD DI Yogyakarta Periode 2024-2029, PDIP Kursi Terbanyak Disusul Gerindra dan PKS |
![]() |
---|
Nama 50 Anggota DPRD Surabaya 2024-2029, PDIP, Gerindra dan PKB Raup Kursi Terbanyak |
![]() |
---|
NASIB PDIP Usai Kalah di Pilpres Juga Bisa Gagal Raih Kursi Ketua DPR Gegara Oposisi: Revisi UU MD3 |
![]() |
---|
USAI Nyatakan Gabung Koalisi Prabowo, Cak Imin Minta Relawan Perubahan Jangan Berhenti Berjuang |
![]() |
---|
PKS Niat Gabung Koalisi Prabowo: Golkar Anggap Sensitif, Gelora Tegas Tolak, PSI Sebut Tak Sehat |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.