Viral Medsos

KEBAHAGIAAN Hanya Terlihat di Konten, Kini Ria Ricis Resmi Gugat Cerai Teuku Ryan

Ria Ricis yang bernama asli Ria Yunita tersebut telah mendaftarkan gugatan cerai terhadap Teuku Ryan ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan

Editor: AbdiTumanggor
Ho / Tribun Medan
Ria Ricis dan Teuku Ryan bercerai 

Menurutnya, alasan utama dari keretakan rumah tangga Ria Ricis dan Teuku Ryan adalah karena komunikasi yang kurang baik.

"Komunikasi itu harus. Ada komunikasi aja itu menimbulkan permasalahan apalagi kalau nggak komunikasi," jelas Denny Darko.

Denny Darko juga mengacu pada kabar bahwa Ria Ricis dan Teuku Ryan sudah tidak lagi tinggal serumah.

Oleh sebab itu, masalah komunikasi di antara mereka berdua semakin berlarut dan memburuk.

"Ada dugaan bahwa mereka berdua ini nggak serumah, kalau mereka ini nggak serumah terus gimana komunikasinya? Itu yang saya sayangkan," jelasnya.

Padahal, baru-baru ini, Ria Ricis dan Teuku Ryan sempat pergi beribadah umrah bersama.

Namun rupanya, kondisi mereka juga tak kunjung membaik setelah ibadah tersebut.

Denny Darko menyebut, bukan hanya ibadah bersama yang diperlukan oleh Ria Ricis dan Teuku Ryan, tetapi komunikasi yang harus diperbaiki.

"Jadi tidak butuh hanya umrah, tapi mereka itu harus serumah bareng lagi untuk menjajaki ini," jelas Denny Darko.

Denny Darko menyarankan agar Ria Ricis dan suaminya duduk bersama mencari solusi atas permasalahan yang tengah dihadapi.

Tetapi, jika hal itu memang tidak bisa lagi diupayakan, maka perceraian memang jadi pilihan yang terakhir.

"Jika itu tidak mungkin, yang saya sarankan adalah berpisah,"pungkas Denny Darko.

(*/tribun-medan.com)

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Ikuti juga informasi lainnya di FacebookInstagram dan Twitter    

Berita viral lainnya di Tribun Medan

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved