CPNS 2024
Contoh Soal dan Jawaban Tes Intelegensi Umum SKD CPNS 2024
Tes Intelegensi Umum atau TIU, merupakan salah satu jenis tes yang diselenggarakan setiap tahun untuk seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS 2024).
Penulis: Rizky Aisyah | Editor: Salomo Tarigan
Jawaban: B. Kapal : Buritan
Penjelasan: Yang terletak di bagian belakang burung adalah ekor. Yang terletak di bagian belakang kapal adalah buritan.
9. Diketahui lamanya belajar mandiri siswa sebanding dengan nilai ujian. Jika siswa dengan nilai ujian 90 melakukan belajar mandiri 12 jam/hari, maka lamanya belajar mandiri siswa dengan nilai 60 adalah …
A. 112,5 jam/hari
B. 24 jam/hari
C. 18 jam/hari
D. 8 jam/hari
E. 6 jam/hari
Jawaban: D. 8 Jam/hari
Penjelasan: 60/90 x 12 = 8.
10. Suatu mobil menempuh jarak 7 km dalam 15 menit. Berapakah rata-rata jarak tempuh mobil dalam 1 jam?
A. 20 km
B. 22 km
C. 26 km
D. 27 km
E. 28 km
Jawaban: E. 28 km
Penjelasan:
Kecepatan mobil = 7 km/15 menit
= 7 km/0,25 jam
= 28 km/jam.
Jadi, rata-rata jarak tempuh mobil dalam 1 jam adalah 28 km.
Untuk soal 11 dan 12, gunakan informasi berikut!
Sepasang pengantin akan berjalan-jalan ke Jogjakarta dan berencana mengunjungi enam tempat wisata, yaitu Malioboro, Alun-alun, Candi Borobudur, Candi Prambanan, Parangtritis, dan Keraton. Adapun aturan kunjungannya yaitu:
– Malioboro harus dikunjungi sebelum Candi Borobudur dan keraton.
– Candi Prambanan hanya boleh dikunjungi jika Candi Borobudur sudah dikunjungi.
– Parangritis harus dikunjungi setelah Malioboro, namun sebelum alun-alun.
11. Jika Alun-alun dikunjungi sebelum Candi Borobudur dan Parangkritis dikunjungi setelah Keraton, maka yang dikunjungi terakhir adalah
A. Alun-alun
B. Candi Borobudur
C. Candi Prambanan
D. Parangkritis
E. Keraton
Jawaban: C. Candi Prambanan
Penjelasan: Jika A → K dan Cp → P, maka penyesuaian dengan: Premis 1 = M → Cb → A → K
Premis 2 = M → Cb → A → K → Cp → P atau M → Cb → Cp → P → A → K Premis 3 = M → Cb → Cp → P → A → K
12. Tempat yang tidak mungkin dikunjungi setelah Alun-alun adalah …
A. Keraton
B. Candi Prambanan
C. Candi Borobudur
D. Malioboro
E. Parangtritis
Jawaban: D. Malioboro

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.