Breaking News

Berita Viral

Bukan Cuma Rumah Rp2,5 M yang Hancur, Pemilik Juga Ngaku Barang Berharga Hilang, Kini Polisikan Ipar

Wahyu melayangkan laporan tersebut setelah dikejutkan kejadian aset miliknya di Jalan Raya Kedurus Dukuh rata dengan tanah.

KOLASE/TRIBUN MEDAN
Bukan Cuma Rumah Rp2,5 M yang Hancur, Pemilik Juga Ngaku Barang Berharga Hilang, Kini Polisikan Ipar 

"Bilang rumah saya sudah dibongkar, dan ngasih uang Rp20 juta," imbuh dia.

Begitu tahu rumahnya hancur, Wahyu mengaku kaget bukan kepalang.

Baca juga: SELENGKAPNYA Nama-nama 55 Kolonel TNI dari Matra AD, AL, dan AU Pecah Bintang Menjadi Jenderal

Saking kesalnya, dia sampai mengibaratkan kondisi rumahnya roboh kena ledakan bom.

Sudah begitu, menurut dia, nama baiknya juga rentan tercoreng.

Sebab secara yuridis, pria berusia 42 tahun ini memang masih menguasai sertifikat rumah.

Namun sekarang rumah sudah proses pelunasan pindah tangan ke orang lain.

"Lah pembeli saya itu sudah bayar Rp2,5 miliar, lalu tahu rumah yang akan dimiliki rusak, ya jelas marah."

"Saya dimintai pertanggungjawaban. Ya mau enggak mau saya minta keadilan ke polisi," ungkap Wahyu.

Sebelum kejadian, kata Wahyu, kakak iparnya memang pernah mengenalkan seseorang yang memiliki pekerjaan sebagai pemborong.

Baca juga: Apa Itu Wedding Robe dan Wedding Gown, Ini Perbedaannya

Pemborong maksudnya adalah orang yang biasa beli barang-barang dari bongkaran rumah untuk dijual lagi.

"Nah, waktu itu belum ada deal harga, tapi tahu-tahu sudah dibongkar," katanya.

Wahyu melapor pada Jumat (5/7/2024), ia meminta ganti rugi senilai Rp75 juta.

Hitungan tersebut muncul karena sebelum ada kejadian, sudah ada pemborong yang berani pasang harga Rp75 juta.

Kapolsek Karangpilang, Kompol Arisky, membenarkan adanya laporan kasus tersebut.

Pihak yang berselisih dalam masalah ialah adik dan kakak ipar.

Baca juga: SOSOK Aji Kurniawan TKI Tewas di Jepang Usai Makan 30 Jamur, Sempat Ditangani 3 Instansi Kesehatan

Sumber: Surya
Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved