Nirwana Etamala Sumbang Emas Perdana untuk Sumut di Popnas 2025
Kontingen Sumatera Utara (Sumut) akhirnya mengantongi medali emas perdana di ajang Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Popnas) 2025 di Jakarta.
Penulis: Aprianto Tambunan | Editor: Truly Okto Hasudungan Purba
TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Kontingen Sumatera Utara (Sumut) akhirnya mengantongi medali emas perdana di ajang Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Popnas) 2025 di Jakarta. Medali tersebut dipersembahkan pelari muda berbakat, Nirwana Etamala Manik, yang tampil gemilang pada nomor lari 5.000 meter putri cabang olahraga atletik.
Bertanding di lintasan atletik PPOP Ragunan, Rabu (5/11) sore, Nirwana menunjukkan ketangguhan fisik dan mentalnya.
Siswa SMA Negeri 15 Medan itu finis terdepan dengan catatan waktu 18 menit 36,19 detik, unggul tipis dari pesaing terdekatnya. Pelari Sumatera Barat, Wilna Selvi, harus puas dengan medali perak setelah mencatat waktu 18 menit 41,96 detik, disusul pelari Bangka Belitung, Azahra Ramadhani, yang meraih perunggu dengan 19 menit 10,41 detik.
Pelatih Nirwana, Mulia Harapan, mengaku kemenangan ini sudah sesuai dengan prediksi melihat persiapan yang matang dan progres atlet selama latihan.
Baca juga: Adu Penalti, BHRU Sumut ke Semifinal Piala Pertiwi 2025
“Hasil ini sesuai dengan prediksi berkat latihan yang baik. Kami selalu menanamkan motivasi agar Nirwana percaya diri, mampu mengeluarkan kemampuan maksimal, dan fokus mengalahkan diri sendiri,” ujarnya.
Nirwana merupakan atlet binaan Sentra Pembinaan Olahragawan Berbakat Nasional (SPOBNas)/SPOBDa Dispora Sumut di bawah arahan pelatih Irwan Pulungan. Performa impresifnya menjadi bukti keberhasilan pembinaan atlet pelajar di Sumut.
Ketua Pengprov PASI Sumut, David Luther Lubis, menyampaikan apresiasi atas raihan tersebut. “Terima kasih kepada Nirwana dan para pelatih di SPOBNas/SPOBDa Dispora Sumut. Ini menjadi modal penting bagi kita menuju PON 2028 di Nusa Tenggara,” kata David saat dihubungi, Rabu (5/11) malam.
David berharap emas pertama ini menjadi pemantik semangat bagi atlet Sumut lainnya untuk mengikuti jejak Nirwana. “Semoga kemenangan ini menjadi motivasi bagi atlet Sumut lainnya untuk meraih emas di Popnas 2025.”
Dengan raihan gemilang ini, Nirwana tidak hanya mencatat sejarah pribadi, tetapi juga membuka jalan bagi Sumut untuk terus menambah pundi-pundi medali di Popnas tahun ini. (cr29/Tribun-Medan.com)
| Nirwana Etamala Persembahkan Emas Perdana untuk Sumut di Popnas 2025 |
|
|---|
| Popnas 2025, Gulat Sumut Raih Dua Perak dan Satu Perunggu |
|
|---|
| Ester dan Jessica Persembahkan Medali Perak untuk Sumut di Popnas 2025 |
|
|---|
| Bukan hanya Bonus, Gubernur Sumut Siapkan Beasiswa untuk Atlet Berprestasi Popnas dan Peparpenas |
|
|---|
| Atlet Medan Dominasi Pelatda Popnas XVII Sumut Cabor Tinju |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.