Berita Viral

Sukses Temukan Bilqis, 3 Warga Langkat Minta Bantuan Kapolres Makassar Cari Anaknya yang Hilang

Ketiga pria asal Langkat, Sumatera Utara, itu meminta bantuan Kombes Pol Arya Perdana atas hilangnya anak mereka sejak 2020.

Istimewa
VIDEO VIRAL – Video tiga ayah asal Langkat, Sumatera Utara, meminta Kapolrestabes Makassar Kombes Pol Arya Perdana membantu mencari anak mereka yang hilang sejak 2020. 

Keluarga tak berhenti menangis dan memeluk balita empat tahun tersebut bergantian.

Dalam suasana penuh haru itu, Dwi bahkan mencium tangan Kapolrestabes Makassar, Kombes Pol Arya Perdana, sebagai bentuk terima kasih.

“Terima kasih banyak pak, terima kasih semuanya sudah bantu anak kami,” kata Dwi sambil menyeka air mata.

Balqis sebelumnya dikabarkan hilang saat bermain di sekitar Taman Pakui Sayang, Jl AP Pettarani, Makassar, Minggu (2/11/2025).

Sosok Kombes Pol Arya Perdana

Komisaris Besar Polisi atau Kombes Pol. Arya Perdana, S.H., S.I.K., M.Si. adalah seorang perwira menengah (Pamen) Polri yang menjabat sebagai Kapolrestabes Makassar.

Kombes Arya Perdana mulai menduduki posisi jabatan sebagai Kapolrestabes Makassar pada akhir Desember 2024.

Saat itu, ia menggantikan posisi Brigjen Pol Mokhamad Ngajib yang diangkat sebagai Dirsamapta Korsabhara Baharkam Polri.

Sebelum itu, Kombes Arya Perdana sempat terlebih dahulu menjabat sebagai Kapolres Metro Depok.

Ia tercatat aktif menjabat posisi Kapolres Metro Depok pada tahun 2004.

Polisi kelahiran 8 Maret 1976 ini memiliki rekam jejak karier yang cemerlang.

Arya Perdana tercatat pernah menjadi Sekretaris Pribadi Presiden ke-6 RI, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

Perjalanan karier

Karier Arya telah malang melintang di dalam Polri.

Kombes Arya Perdana adalah lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) tahun 1998.

Halaman 3/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved