Berita Viral
PERAN 3 Prajurit Kopassus yang Terlibat dalam Pembunuhan Kepala Cabang Bank BUMN Cempaka Putih
Peran Tiga Prajurit Kopassus TNI Angkatan Darat (AD) yang Terlibat dalam Penculikan hingga Menewaskan Kepala Cabang Bank BUMN Cempaka Putih
Peran Tiga Prajurit Kopassus TNI Angkatan Darat (AD) yang Terlibat dalam Penculikan hingga Menewaskan Kepala Cabang Bank BUMN Cempaka Putih, Mohammad Ilham Pradipta, pada Agustus 2025.
Ringkasan Berita:Adapun tiga prajurit Kopassus TNI AD yang terlibat adalah:
- Kopda Feri Herianto (FH)
- Serka M Natsir (MN)
- Serka Franky Yari (FY) alias Pace
TRIBUN-MEDAN.COM - Kepala Dinas Penerangan TNI Angkatan Darat (Kadispenad) Kolonel Inf. Donny Pramono mengungkapkan, ada tiga prajurit Kopassus TNI Angkatan Darat (AD) yang terlibat dalam penculikan hingga menewaskan Kepala Cabang Bank BUMN Cempaka Putih, Mohammad Ilham Pradipta, pada Agustus 2025.
“Dapat saya sampaikan bahwa dalam perkembangan penyidikan yang dilakukan oleh Polisi Militer, saat ini tiga oknum prajurit TNI telah ditetapkan sebagai tersangka terkait kasus tersebut,” kata Donny kepada wartawan, Selasa (18/11/2025).
Adapun ketiga tersangka ialah Sersan Kepala (Serka) MN, Kopral Dua (Kopda) FH, dan Serka FY.
Donny menyatakan, ketiga pelaku sudah diamankan untuk diperiksa lebih lanjut.
“Proses hukumnya terus berjalan dan seluruh oknum yang diduga terlibat sudah diamankan untuk diperiksa lebih lanjut,” kata dia.
Tersangka Serka FY baru terungkap saat gelar rekonstruksi di Polda Metro Jaya pada Senin (17/11/2025).
Hal itu setelah penyidik harus berkali-kali mengonfirmasi tersangka lainnya untuk memastikan posisi dan pergerakan Serka FY dalam rekonstruksi tersebut.
FY tidak hadir secara langsung dalam rekonstruksi sehingga perannya digantikan oleh personel Polisi Militer yang hadir.
Terkait hal ini, Kolonel Inf. Donny Pramono tak menjelaskan lebih lanjut mengapa Serka FY tidak hadir langsung dalam rekonstruksi.
Namun, Donny Pramono menegaskan, proses hukum terhadap ketiganya terus berjalan.
Pihaknya berkomitmen menangani kasus tersebut secara profesional dan transparan.
"Proses hukumnya terus berjalan dan seluruh oknum ( Serka MN, Kopda FH, dan Serka FY ) yang diduga terlibat sudah diamankan untuk diperiksa lebih lanjut," tegasnya.
"TNI Angkatan Darat menegaskan setiap pelanggaran hukum akan diproses secara tegas sesuai ketentuan yang berlaku, dan kami berkomitmen untuk menangani kasus ini secara profesional dan transparan,"tambah dia.
Baca juga: UPDATE Kasus Penculikan dan Pembunuhan Kacab Bank BUMN M Ilham Pradipta, Minta Sidang Disiarkan Live
Baca juga: SOSOK 2 Buronan Kasus Penculikan Kacab Bank BUMN, 2 Oknum TNI Dijerat Pasal Berlapis
Oknum Prajurit Kopassus
penculikan
pembunuhan
Kepala Cabang Bank BUMN
Kacab Bank BUMN Cempaka Putih
Meaningful
| SOSOK Riski Nur Kiper Muda Bandung Diimingi Seleksi PSMS Medan Tapi Dijual ke Kamboja, Kerap Disiksa |
|
|---|
| DAFTAR Nama 3 Prajurit Kopassus TNI AD yang Terlibat Penculikan Kacab Bank BUMN M Ilham Pradipta |
|
|---|
| Sukses Temukan Bilqis, 3 Warga Langkat Minta Bantuan Kapolres Makassar Cari Anaknya yang Hilang |
|
|---|
| DUA MAHASISWA di Medan Ditemukan Bersimbah Darah: Michael Ginting Kritis, Bonio Raja Gadjah Tewas |
|
|---|
| Yasika Aulia Anak Siapa? Kelola 41 Dapur MBG di Usia 20 Tahun, Harta Kekayaan Sang Ayah Fantastis |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Tersangka-dari-prajurit-Kopassus-TNI-AD-dalam-rekonstruksi.jpg)