Tawa Spontan Presiden Jokowi ketika Ngobrol dengan Siswa SMP dengan Logat 'Ngapak'
"Balita enam sampai sebelas bulan ini delapan keping per hari. Diatur saja pagi siang malam berapa," ujar Jokowi.
TRIBUN-MEDAN.com - Presiden Jokowi membagikan Program Keluarga Harapan (PKH) dan Pemberian Makanan Tambahan (PMT) kepada keluarga dan ibu hamil saat melakukan kunjungan ke Banyumas, Provinsi Jawa Tengah.
Saat menyapa ratusan warga, Jokowi mengimbau orangtua agar memberikan anaknya yang masih bayi dan anak berumur lima tahun makanan tambahan dari Pemerintah.
"Balita enam sampai sebelas bulan ini delapan keping per hari. Diatur saja pagi siang malam berapa," ujar Jokowi kepada ibu yang datang di Alun-alun Lama Kabupaten Banyumas, Jumat (16/6/2017) kemarin.
Menurut Jokowi, untuk anak berumur satu tahun sampai lima tahun 12 keping per hari.
"Diatur saja. Empat, empat, empat. Supaya anak-anak ini tidak kurus, kayak saya ini. Gedein dikit," katanya.
Jokowi juga berpesan kepada ibu hamil yang hadir agar mengonsumsi bantuan makanan tambahan agar ada asupan gizi tambahan untuk ibu maupun bayi yang dikandung.
"Diingat umur kandungan satu sampai tiga bulan dua keping per hari. Jangan banyak-banyak, nanti bayinya gemuk tidak baik," katanya.
Kemudian untuk umur kandungan lebih dari tiga bulan, mengkonsumsi tiga keping per hari.
Jokowi mengatakan pemberian gizi tambahan ini dalam rangka upaya Pemerintah menyiapkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang siap bersaing di era persaingan global yang ketat.
"Ini penting karena 10 tahun akan datang persaingan ketat sekali, anak-anak harus pintar. Persaingan antarnegara ketat sekali. Anak harus gizi baik, sehat sehingga anak kita pintar. Saya titip itu," ucap Jokowi.
Saat melakukan kunjungan ke Cilacap sehari sebelumnya, tepatnya di Kecamatan Kroya, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah, seperti biasa Presiden memberikan kesempatan kepada warga yang dikunjungi untuk menjawab pertanyaan yang dilemparkannya.
Baca: Tika Panggabean Berdebar-debar Adu Akting dengan Slamet Rahardjo, Kok Bisa?
Baca: Mantan Suami Malah Unggah Foto Ini saat Rina Nose Sakit
Baca: Artis Rupawan Ini Berharap Bisa Meninggal di Atas Sajadah
Dalam kesempatan itu, ia juga membagikan Kartu Indonesia Pintar kemudian dilanjut dengan penyerahan Program Keluarga Harapan dan Program Pemberian Makanan Tambahan.
