Berita Medan

Imlek 2023, Ahli Feng Shui Muda Kota Medan Sebut Bisnis Ini Akan Cemerlang di Tahun Kelinci Air

Berdasarkan Astrologi China, Imlek tahun 2023 yang akan dimulai pada 22 Januari 2023 mendatang, merupakan Tahun Kelinci Air. 

Tribun Medan/Diana Aulia
Ahli Feng Shui Muda Kota Medan menjelaskan feng shui di tahun kelinci air 2023 

TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Berdasarkan astrologi China, Imlek tahun 2023 yang akan dimulai pada 22 Januari 2023 mendatang, merupakan Tahun Kelinci Air

Ahli Feng Shui Muda Kota Medan, Jud Ang menjelaskan bahwa energi yang berkuasa pada tahun ini adalah air dengan cabang buminya adalah kelinci.

Baca juga: Berikut Kuliner Khas Imlek Yang Wajib Tersedia di Meja Makan

Kelinci sendiri memiliki unsur kayu sedangkan elemen diatasnya adalah air, di mana unsur tersebut dikatakannya sangat melengkapi.

Diketahui, dalam feng shui terbagi atas lima elemen yaitu kayu, air, logam, api dan tanah. 

Menurutnya, pada tahun ini bisnis atau usaha yang berpotensi sukses dan maju adalah bisnis yang memiliki unsur kayu dan pendidikan, karena menurutnya usaha unsur kayu yang sedang berkuasa tahun ini. 

"Karena tahun ini sudah masuk ke tahun air dan kayu, kita sudah melihat bahwasannya energi bintang yang berkuasa tahun ini adalah bintang kayu, atau bintang akademis, jadi bisa dikatakan usaha dari elemen kayu di tahun ini bisa cemerlang," ungkap Jud Ang, Kamis (12/1/2023).

Adapun bisnis yang memiliki potensi maju pada tahun ini di antaranya mebel atau furnitur, buku, tekstil dan lainnya. 

Selain itu, bisnis fashion juga akan berpotensi cemerlang dan banyak diminati, hal tersebut dikarenakan fashion juga termasuk dalam unsur kayu. 

"Kedepannya bisnis fashion akan diminati atau terang karena orang-orang semakin hari melirik fashion dan masyarakat juga semakin mudah untuk membeli barang fashion dengan harga terjangkau tapi memiliki kualitas tinggi, kalau dalam segi feng shuinya, karena logikanya jaman sekarang fashion sedang tren karena jamannya sudah mudah bergaya," ungkapnya. 
 
Kemudian, tahun ini bintang yang berkuasa adalah bintang akademis, hal-hal yang berkaitan dengan edukasi akan berjamur atau meningkat. 

Seperti usaha di bidang edukasi atau usaha yang lebih cenderung mendukung digitalisasi. 

"Kita sudah masuk ke zaman content creator, digital creator dan content making, hal itu lah yang akan dipake kedepannya, itu otomatis berpengaruh ke IT yang akan semakin berkembang kedepannya," jelasnya

Sedangkan untuk bisnis Food and Beverage (FnB) di tahun ini akan stabil tetapi tidak menutup kemungkinan usaha ini akan berpeluang bagus. 

"Mungkin usaha Food and Beverage (FnB) akan bagus untuk tahun ini karena elemen yang menguasai tahun ini adalah elemen kayu yang menghasilkan api," ungkapnya. 

Namun untuk bisnis investasi saham, jasa dan lainnya kurang baik dan diharapkan untuk berhati-hati di Tahun ini, karena menurutnya unsur air pada tahun ini adalah air negatif. 

Baca juga: Jelang Tahun Baru Imlek, Hotel Bintang Lima di Kota Medan Hadirkan Promo Menarik

"Air sama dengan jasa, investasi, saham dan lainnya. Tahun ini airnya cenderung negatif berbeda dengan tahun lalu, jadi untuk yang ingin memiliki bisnis dibidang tersebut harus berhati-hati apalagi yang memiliki investasi kurang jelas, seperti fundamentalnya tidak diketahui jelas atau arahnya kemana, kalau tidak jelas, jangan," tegasnya. 

"kalau ingin berinvestasi atau saham jangan salah atau silap, karena takutnya negatif kecuali yang sudah dipahami dan sudah jelas," pungkasnya. 

(cr10/tribun-medan.com)

 
 
 

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved