Resep Masakan

Resep Bakwan Campur dan Cara Membuatnya

Bakwan jagung, camilan praktis khas Manado yang terkenal akan dengan rasanya yang enak dan nikmat.

Penulis: Rizky Aisyah |
Sajian Sedap
Resep Bakwan Campur dan Cara Membuatnya 

TRIBUN-MEDAN.com.MEDAN – Bakwan jagung, camilan praktis khas Manado yang terkenal akan dengan rasanya yang enak dan nikmat.

Namun bagaimana kalau Anda kreasikan dengan resep bakwan campur ini? Rasanya dijamin pasti jadi lebih istimewa.

Yuk, segera hadirkan camilan serba gorengan praktis satu ini ketika menikmati waktu santai bersama keluarga.

Bahan-bahan

Bahan

  • 1 buah jagung manis dipipil
  • 1 buah jagung manis diparut
  • 150 gram jamur merang, masing-masing dipotong 3 bagian
  • 150 gram tahu putih, dipotong kotak
  • 1 tangkai seledri, diiris
  • 1 batang daun bawang, diiris tipis
  • 100 gram tepung terigu
  • 100 ml santan
  • 1 butir telur
  • 500 ml minyak untuk menggoreng

Bumbu Halus

  • 3 siung bawang putih
  • 3 butir bawang merah
  • 1 sendok teh ketumbar
  • 1/2 sendok makan garam
  • 1/4 sendok teh merica bubuk
  • 1/2 sendok teh gula pasir

Langkah Pembuatan

  1. Campur jagung manis, tepung terigu, bumbu halus, dan santan. Aduk hingga rata.

     

  2. Masukkan telur. Aduk rata. Tambahkan jamur merang, tahu, seledri, dan daun bawang. Aduk sampai rata.

     

  3. Sendokkan campuran jagung ke dalam minyak yang sudah dipanaskan diatas api sedang sampai matang dan kecoklatan.

     

  4. Sajikan bersama saus.

    (cr30/tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Resep Lainnya
    Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved