Berita Viral
Anas Urbaningrum Berencana ke Cikeas Ingin Kenang Masa Lalu, Tapi Tak Berniat Jumpa SBY
Anas Urbaningrum berencana mendatngi daerah Cikeas dan tidak bertemu dengan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).
TRIBUN-MEDAN.com - Anas Urbaningrum berencana mendatngi daerah Cikeas dan tidak bertemu dengan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).
Politikus yang baru saja terpilih sebagai Ketua Umum Partai Kebangkitan Nusantara (PKN), menyebutkan bahwa silaturahmi merupakan sesuatu yang baik.
Namun, menurut Anas Urbaningrum, silaturahmi itu tak perlu dipaksakan.
"Begini, jadi silaturahmi itu sesuatu yang baik. Tetapi, silaturahmi itu juga tidak harus dipaksakan," ujar Anas Urbaningrum di kawasan Monas, Sabtu (15/7/2023), dilansir Kompas.com.
Anas Urbaningrum menyampaikan, PKN terbuka dengan semua partai politik, termasuk Partai Demokrat.
"Semua partai buat PKN tidak ada yang musuh."
"Jadi buat PKN tidak ada partai manapun yang musuh," ujarnya.
Baca juga: Mama Muda Yunita Sari yang Lecehkan 17 Anak Ajukan Bantahan, Tapi Ditolak Hakim, Sebut Jadi Korban
Baca juga: Jemaah Haji Suharja yang Hilang Ditemukan Meninggal Dunia, Mayatnya Ditemukan di Ruang Jenazah RS
Mengenai bersilaturahmi dengan SBY setelah keluar dari penjara, Anas mengaku dirinya berencana untuk makan bakso terlebih dahulu.
Dalam waktu dekat, Anas Urbaningrum ingin makan bakso yang ada di dekat kediaman SBY di Puri Cikeas, Kabupaten Bogor.
"Saya sama Pak Pasek (I Gede Pasek Suardika) merencanakan makan bakso Sukowati di Cikeas," katanya, Sabtu.
Anas pun memastikan kedatangannya ke Cikeas itu bukan untuk bertemu SBY, namun hanya ingin bernostalgia menikmati bakso di sana.
"Ya yang penting makan bakso dulu nanti nostalgia nikmatnya bakso Sukowati," jelas dia.
Adapun Bakso Sukowati adalah bakso langganan SBY dan keluarganya.
Warung bakso ini berada tidak jauh dari gerbang Perumahan Puri Cikeas yang merupakan kediaman SBY.
Setelah terpilih sebagai Ketua Umum PKN, Anas Urbaningrum akan melakukan safari atau keliling daerah.
Wakil Ketua Umum PKN, Gerry Habel Hukubun, menyebut Anas Urbaningrum akan melakukan safari bersama Ketua Majelis Agung PKN, I Gede Pasek Suardika.
"Setelah proses Munaslub ini planning (rencana) selanjutnya Mas Anas dan Pak Pasek, dan tim sudah mulai safari ke daerah semua," ujar Gerry di sela-sela Munaslub PKN di Grand Sahid Jaya, Jakarta, Sabtu.
Gerry meyakini ketokohan Anas Urbaningrum dapat membawa pengaruh positif terhadap elektabilitas PKN di Pemilu 2024.
Menurutnya, PKN akan lolos ambang batas parlemen atau parliamentary threshold sebesar 4 persen.
"Jadi ini kalau digerakkan lagi (Anas Safari), masif dalam artian safari-safari politik ini dilaksanakan, maka saya rasa bisa lah untuk di akhir tahun kita bisa mencapai lebih dari 4 persen seperti itu," ujar Gerry.
Baca juga: FAHMI Husaeni Kesenangan Dijodohkan dengan Janda Cantik, Sebut Anggi Anggraeni Kalah: Cantikan Teteh
Baca juga: Menteri Nadiem Makarim Copot Gelar Profesor Dua Dosen UNS, Hasan Fauzi Ngaku Gegara Bongkar Korupsi
(*)
Berita sudah tayang di tribun-jabar
Sosok FE, Dokter Gadungan yang Tipu Korbannya hingga Rp 538 Juta, Ini Mula Penyamarannya Terbongkar |
![]() |
---|
PENGAKUAN Wahyudin Awal Mula Videonya Tersebar, Tolak Bayar Rp 10 Juta, Kini Jadi Sopir Truk |
![]() |
---|
SAID DIDU Sebut Prabowo Dalam Tekanan Jokowi, Singgung Pemakzulan Gibran dan Dukungan 2 Periode |
![]() |
---|
Wahyudin Moridu Bakal Balik Jadi Supir Truk Usai Dipecat PDIP, Janji Temui Warga untuk Pamitan |
![]() |
---|
Lama Tak Ngantor, Bupati Buton Dilaporkan Hilang oleh Warga, ke Mana Alvin Akawijaya? |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.