Berita Viral

SOSOK Bang Jabo, Penjual Pempek Gratiskan Dagangannya Untuk Anak Yatim, Dulu Hidup Susah di Jalanan

Sosok penjual pempek itu yaitu bernama Bang Jabo. Diketahui, Bang Jabo sehari-hari berjualan di Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.

Editor: Liska Rahayu
Tribun Jakarta
Seorang penjual pempek yang begitu ikhlas memberikan dagangannya secara gratis untuk orang yang kesusahan tengah viral di media sosial. 

Pak Panji sendiri pun tidak tahu adanya kertas dengan tulisan itu digerobak yang diberikan untuk Bang Jabo.

"Ini sudah menempel di gerobak saya dari 3 tahun lalu. Dan mereka semua yang ada di pabrik pempek enggak tahu kalau saya tempel ini," ujar dia.

"Karena kan gerobaknya saya bawa balik ke rumah, (gerobak) yang lain pada di sana. Ya saya minta izin sama Pak Panji. Karena ibu saya juga sakit, saya mau urus ibu saya. Alhamdulillah dikasih (izin) sama beliau," sambungnya.

Adapun nama Jabo sendiri merupakan singkatan dari "jarang bohong".

"(Nama itu) dari anak-anak, teman-teman sejawat saya, yang tahu kelakuan saya. Dia bilang dasar Jabo, jarang bohong, apa adanya, ceplas ceplos aja," tutur Bang Jabo.

"Ya habis kalau bohong juga buat apa. Mendingan saya jujur. Menjadi orang jujur itu mudah, menjadi orang jujur itu baik, dan menjadi orang jujur itu mulia," lanjut dia.

Sementara itu, ibu Bang Jabo bernama Sri Harti (74) mengatakan, waktu kecil anak sulungnya ini merupakan anak yang rajin sekolah.

"Sekolah seperti anak-anak lainnya sampai SMA, sebelum kenal sama dunia luar, baik-baik saja," tuturnya.

Rumah di kawasan Kebayoran Lama ini sudah lama ditinggali selama 40 tahun lebih.

"Tinggal di sini sudah lama, sekira 44 tahun sampai sudah punya 4 anak," ucap dia.

Sri menyebut bahwa dirinya sudah mengalami sakit sejak 2017.

Sri saat ini menggunakan kursi roda agar bisa menunjang aktivitasnya.

"Sakit saraf kejepit, lemah jantung, jantungnya ada pembengkakan, kakinya osteoporosis juga, macam-macam, namanya juga sudah lansia," kata dia.

(*/TRIBUN-MEDAN.com)

 

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Ikuti juga informasi lainnya di FacebookInstagram dan Twitter

 

Artikel ini telah tayang di TribunStyle.com

Sumber: TribunStyle.com
Halaman 4/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved