Sumut Terkini

Pemkab Dairi Gelar Pasar Murah Tiap Kecamatan Kabupaten Dairi, Catat Tanggalnya

Berikut jadwal operasi pasar Murah yang dilakukan Pemkab Dairi bekerjasama dengan Bulog KCP Kabanjahe dan Bank Sumut Cabang Sidikalang yang di mulai

TRIBUN-MEDAN.com/Alvi Suwitra
Kegiatan pasar murah Pemkab Dairi bersama Bulog dan Bank Sumut di Kecamatan Tigalingga, Senin (25/3/2024). 

TRIBUN-MEDAN.COM, TIGALINGGA - Pemerintah Kabupaten Dairi bersama Bulog KCP Kabanjahe dan Bank Sumut Sidikalang menggelar pasar murah di seluruh kecamatan yang ada di Kabupaten Dairi.

Kepala Bagian Perekonomian Pemkab Dairi, Livinus Sembiring mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk menjaga kestabilan harga bahan pokok, dimana menjelang Hari Besar Keagamaan Nasional mengalami tren kenaikan harga.

"Menyikapi tren kenaikan harga bahan pokok setiap tahun menjelang Hari Besar Keagamaan Nasional (HBKN), Untuk menjaga stabilitas harga bahan pangan, maka Pemerintah Kabupaten Dairi melalui Tim Pengendali Inflasi Daerah bekerjasama dengan Bulog KCP Kabanjahe melakukan operasi pasar di 15 Kecamatan di seluruh Kabupaten Dairi, " ujar Livinus kepada Tribun Medan, Senin (25/3/2024).

Adapun bahan pokok yang di jual dalam operasi pasar murah ini berupa beras medium ukuran 5 kilogram, yang dijual seharga Rp 55 ribu, dan minyak goreng ukuran 2 liter dengan harga Rp 30 ribu.

"Sehingga harga per paket yang di jual seharga Rp 85 ribu, yang berisikan 1 karung beras medium ukuran 5 kilogram dan 1 bungkus minyak makan ukuran 2 liter, " ungkapnya.

Adapun setiap kecamatan, pihaknya membatasi hanya 400 paket yang di jual. Sehingga, total bahan pokok yang di kucurkan sebanyak 52 ton beras SPHP, dan 20.800 liter minyak goreng jenis Minyakita.

Kegiatan tersebut sudah berlangsung sejak tanggal 24 Februari hingga 16 April 2024, dimana Pemkab Dairi berkeliling di setiap kecamatan se Kabupaten Dairi.

"Hari ini kami melaksanakan di Kecamatan Tigalingga, dan besok rencananya akan pindah ke Kecamatan Parbuluan, " terangnya.

Terkait lokasi, Livinus mengatakan kegiatan tersebut dilaksanakan di kantor camat, dan syarat pembelian operasi pasar murah tersebut cukup dengan membawa KTP asli.

Sementara itu, Pimpinan Cabang Bank Sumut Cabang Sidikalang, Eddy Priksa Sembiring menyampaikan bahwa pihaknya memberikan subsidi meringankan beban kenaikan harga bahan pokok.

Sehingga diharapkan dengan kegiatan pasar murah ini stabilitas harga dapat terjaga dan masyarakat dapat merayakan Hari Raya Idul Fitri dengan baik.

"Dengan kegiatan ini diharapkan stabilitas harga terjaga sehingga masyarakat dapat menikmati jelang ramadhan dengan baik, " tutupnya.

Berikut jadwal operasi pasar Murah yang dilakukan Pemkab Dairi bekerjasama dengan Bulog KCP Kabanjahe dan Bank Sumut Cabang Sidikalang yang di mulai pukul 10.00 WIB sampai dengan Selesai :

Selasa, 26 Maret 2024
Kecamatan Parbuluan, lokasi di Kantor Camat Parbuluan dengan total 400 paket.

Rabu, 27 Maret 2024

Sumber: Tribun Medan
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved