Sumut Terkini

Sosok Sadarmawati Simbolon Pelatih Kickboxing Sumut dengan Segudang Prestasi

Pelatih kelahiran Kabupaten Samosir ini telah membawa segudang prestasi bagi Sumatra Utara.

Penulis: Aprianto Tambunan | Editor: Ayu Prasandi
HO
Pelatih Kickboxing Sumut,Sadarmawati Simbolon memamerkan raihan medali atletnya pada PON 2024 lalu. Sadarmawati mendapat kepercayaan menjadi pelatih Kickboxing Timnas Indonesia jelang Sea Games Thailand 2025 mendatang.  

Hingga pada akhirnya, Icen pun mulai mencoba beberapa cabang olahraga seperti Wuhsu, Tinju dan Kickboxing.

Hanya saja saat itu, Sadarmawati pun memutuskan untuk lebih serius terhadap Kickboxing.

Dengan tekad yang kuat, Icen pun terus mengembangkan ilmunya dengan mengikuti kursus kepelatihan dengan lisensi regional. 

"Saya melihat kickboxing di Sumatera Utara belum ada. Dan saya melihat di Sumatera Utara itu juga banyak potensi-potensi anak-anak muda yang bisa berprestasi di cabor olahraga beladiri. Sehingga pada saat itu ketika ditinju masih banyak senior-senior, maka saya beralih ke kickboxing dan membalasnya dengan prestasi seperti saat-saat ini," ujarnya. 

Pelatih yang juga berprofesi sebagai ASN di Kota Medan ini pun menyakinkan dirinya untuk semakin fokus terhadap olahraga beladiri. 

"Saya punya keyakinan pada diri bahwasanya, kalau kita bekerja keras dibarengin dengan doa yang keras, kita pasti bisa pada bidang itu," katanya. 

Kini, Icen pun menjelma sebagai pelatih andalan Sumatra Utara dan Indonesia. Sebagai pelatih,Icen beberapa kali menyumbang prestasi untuk Sumut maupun Indonesia. 

Adapun beberapa prestasi Icen ketika menjadi pelatih adalah:

1. Tahun 2009 Pelatih Kejurnas Tinju junior / youth Parapat ( juara umum ). 

2. Tahun 2011 Pelatih Kejurnas Tinju yunior /youth (Sumut). 

3. Tahun 2013 Pelatih kejurnas Sarung Tinju Emas ( Juara umum). 

4. Tahun 2014 Pelatih  Kejurnas sarung tinju emas Piala Pangdam. 

5. Tahun 2018 Pelatih Kejurnas Kickboxing ( jakarta) dengan perolehan 3 emas, 1 perunggu. 

6. Tajun 2019 Pelatih Kejurnas kickboxing, ( jakarta) dengan perolehan 2 emas, 6 perak, 2 perunggu. 

7. Tahun 2023 Kejurnas Kickboxing ( Batam) dengan perolehan 6 emas, dan 8 perak. 

8. Tahun 2024,Pelatih Sumut untuk PON Aceh - Sumut dengan perolehan 5 emas, 4 perak, 2 perunggu. 

9. Tahun 2024, Pelatih Indonesia di Kejuaraan Asia Kickboxing 2024 Kamboja, dengan 5 emas, 8 perak, 6 perunggu. 

(Cr29/tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved