Catatan Sepak Bola
Patrick Kluivert? Ada Plot Twist? Ternyata Tidak
Kluivert didapuk menjadi asisten pelatih di AZ Alkmar, dengan tugas khusus, menjadi mentor bagi para striker.
Penulis: T. Agus Khaidir | Editor: Ayu Prasandi
Harapan begini rasa-rasanya wajar belaka. Pada momentum pengumuman pemecatan STY, disebutkan bahwa alasan terbesar yang melatarbelakangi tindakan ini adalah untuk menjaga kans Indonesia lolos ke Piala Dunia 2026.
Dengan kata lain, Erick Thohir hendak mengatakan, jika tetap bersama STY, potensi peluang ini tidak besar.
Alih-alih lolos, Indonesia lebih mungkin tersingkir. Bahkan untuk melangkah ke babak keempat sekali pun. Dari alasan ini, logika sederhana bisa ditarik: STY diganti dan penggantinya harus bisa lebih baik. Harus bisa meloloskan Indonesia ke Piala Dunia.
Maka ekspektasi pun melejit. Sebelum muncul bocoran Romano, mencuat nama-nama pelatih bagus yang saat ini sedang menganggur.
Mulai dari Joachim Low, eks Pelatih Tim Nasional Jerman; koleganya yang baru lengser dari kursi Pelatih Kepala Korea Selatan, Juergen Klinsman; juga dua nama pelatih hebat dari Italia, Maurizio Sarri dan Massimiliano Allegri.
Walau tidak banyak, ada juga yang menyinggung Roberto Mancini. Sementara sejumlah suporter yang punya daya imajinasi lebih aduhai mengharapkan Gareth Southgate, Xavi Hernandez, Zinedine Zidane, bahkan Jurgen Klopp yang gaji per-tahunnya di Liverpool hampir menyamai total nilai skuad Indonesia.
Nama-nama ini surut setelah di media sosial, terutama TikTok, beredar kabar –disebut A1 “Super” lantaran bersumber dari lingkaran dalam PSSI– bahwa pelatih baru itu berkebangsaan Belanda.
Aih, dugaan-dugaan liar melesat-lesat lagi. Apakah Erik Ten Hag orangnya? Meski kerap naik-turun di Manchester United, hingga akhirnya dipecat, secara umum Ten Hag pelatih bagus dengan rekam jejak yang terbilang tidak buruk-buruk amat.
Terutama saat menangani Ajax: tiga kali juara Eredivisie plus dua kali juara Piala Belanda. Di Inggris, dia memenangkan Piala FA untuk Setan Merah.
Namun nama Ten Hag segera terlempar dari bursa. Seperti Klopp, gaji Ten Hag sangat tinggi untuk ukuran federasi sepak bola Indonesia. United membayarnya (dalam kurs rupiah) 192,3 miliar per-tahun.
Kurang lebih 12 kali lipat gaji STY. Ibarat harga tongkol dengan tuna. Padahal, selama ini gaji STY yang “cuma segitu” kerap juga diributi lantaran dianggap terlalu tinggi.
Jika bukan Ten Hag, lalu siapa? Di situs Transfermarkt, tercatat 10 pelatih berkebangsaan Belanda level satu (first tier) yang sedang tidak punya klub. Satu di antaranya Pepijn Lijnders. Sepekan menjelang Natal 2024, manajemen Red Bull Salzburg melepasnya setelah membesut tim dalam 28 laga.
Sebelum terbang ke Austria, Lijnders sembilan tahun menjadi asisten Klopp dalam dua periode.
Pertama pada 2015-2018 lalu berlanjut ke 2018-2024. Di masa yang singkat di antara dua periode ini, dia bergeser ke Belanda untuk menangani NEC Nijmegen.
Di daftar ini juga ada John van’t Schip. Pelatih 61 tahun yang sarat pengalaman. Ia pernah menangani Twente, PEC Zwolle, dan Ajax di Eredivisie.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/PATRICK-Kluivert-kanan-bersama.jpg)