Berita Viral
NASIB MK Anak ASN Kemhan Ugal-ugalan Tabrak Pejalan hingga Tewas Pakai Mobil Dinas, Jadi Tersangka
Beginilah nasib MK (23) anak ASN Kementerian Pertahanan (Kemhan) yang ugal-ugalan tabrak pejalan kaki hingga tewas pakai mobil dinas dan kini ditetapk
Sesampainya di dekat apotek Rawa Belong, mobil oleng ke kanan, masuk ke jalur berlawanan dan menabrak kendaraan yang melaju dari arah sebaliknya," ujar Joko dalam keterangannya dilansir Tribun-medan.com dari Kompas.com, Selasa (21/1/2025).
Kecelakaan terjadi diduga karena panik yang dialami oleh MS setelah menabrak pejalan kaki pertama.
"Mungkin dia panik dikejar-kejar. Kan sempat digebukin juga dia," tambah Joko.
MS berusaha melarikan diri setelah kejadian tersebut, tetapi berhasil diamankan oleh polisi di Jalan Rawa Belong.
Meski begitu, polisi memastikan bahwa MS tidak berada dalam keadaan mabuk atau di bawah pengaruh narkoba saat mengemudi.
"Kalau untuk mabuk atau tidak, dinyatakan tidak karena udah keluar hasil CT Scan juga. (Narkoba) enggak, enggak," kata Joko.
Akibatnya salah satu korban yakni TR meninggal pada Selasa (21/1/2025) sore setelah sebelumnya dirawat di Rumah Sakit Pelni.
"Betul (meninggal) sore kemarin sekitar jam 14.30 WIB. Lanjut dibawa ke kampung di Indramayu," ujar Kanit Laka Lantas Polres Metro Jakarta Barat AKP Joko saat dihubungi Kompas.com, Rabu (22/1/2025).
TR mengalami luka serius akibat kecelakaan tersebut.
Perutnya mengalami luka robek setelah ditabrak oleh kendaraan yang dikemudikan anak dari ASN Kementerian Pertahanan (Kemenhan) itu.
"Saudara TR mengalami luka di bagian perut robek, selanjutnya dirawat di RS Pelni, Petamburan," tambah Joko.
Namun, Joko tidak mengetahui dengan pasti penyebab kematian TR.
Kendati demikian, Joko enggan memberikan rincian lebih lanjut mengenai proses pemeriksaan tersebut.
"Meninggal kan medis yang tahu, kalau saya kan peristiwa laka, penyidik urusannya," pungkasnya.
Baca juga: SOSOK Suami Ratna Galih Diisukan Terlilit Utang Hampir Rp 100 M, Sawkani Jamhuri Pernah Viral
Ayahnya Disanksi

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.