Resep Makanan
Resep Binte Biluhuta, Sup Jagung Khas Gorontalo yang Menggoda Selera
Makanan tradisional Binte Biluhuta khas Gorontalo merupakan sajian nikmat yang menggoda selera.
TRIBUN-MEDAN.COM,- Binte Biluhuta adalah satu diantara makanan khas yang berasal dari Gorontalo.
Nama Binte Biluhuta merupakan bahasa daerah yang memiliki arti “jagung yang disiram”.
Makanan satu ini biasa dinikmati sebagai makanan penghangat tubuh ketika cuaca dingin sekaligus simbol kebersamaan masyarakat Gorontalo.
Kelezatan Binte Biluhuta terletak pada perpaduan jagung muda yang manis, dan gurihnya ikan kembung, serta aroma segar yang berasal dari daun kemangi.
Bila ingin mencobanya, berikut adalah bahan dan cara penyajiannya.
Bahan-bahan
Bahan
- 3 buah jagung manis
- 1 liter air
- 3 buah belimbing wuluh
- 1 sdt kaldu jamur
- 1/3 sdt lada
- ½ sdm garam (bisa lebih sesuai dengan selera)
- Seikat daun kemangi
- Minyak goreng secukupnya
Bahan bumbu ikan
- 3 ekor ikan kembung
- 1 ruas jari kunyit
- 1 buah jeruk nipis
- 1 jempol asam jawa
- 1 sdt garam
Bahan bumbu halus
- 5 siung bawang merah
- 1 buah belimbing wuluh
- 10 siung bawang merah (iris)
- 3 siung bawang putih
Langkah Pembuatan
Bahan sambal
- 20 buah cabai rawit
- 1/3 sdt garam
- 2 sdm minyak goreng panas
Cara membuat:
1. Cuci bersih jagung, lalu pipil. Didihkan air, rebus jagung sampai lembut
2. Haluskan bawang merah, bawang putih dan belimbing wuluh
3. Bersihkan ikan kembung, lalu marinasi dengan larutan asam jawa, garam dan air jeruk nipis. Panggang ikan di teflon sampai sisi ikan matang. Setelah itu suir-suir ikan
4. Panaskan minyak, lalu goreng bawang merah yang sudah di iris sampai menguning, lalu masukkan bawang merah, bawang putih dan belimbing yang sudah di haluskan
5. Tumis bumbu sampai harum dan matang, lalu masukkan ke dalam kuah jagung
6. Tambahkan garam, kaldu jamur dan lada, aduk hingga tercampur rata
7. Masukkan belimbing wuluh, masak sampai kuah mendidih. Jangan lupa koreksi rasa
8. Tambahkan daun kemangi, lalu masak sebentar
9. Haluskan cabai rawit, dan garam. Kemudian siram dengan minyak panas
10. Siapkan mangkok, lalu tuang Binte Biluhuta. Jangan lipa tambahkan sambal agar lebih nikmat
11. Binte Biluhuta siap disajikan
(tribun-medan.com)
Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News
Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter dan WA Channel
Berita viral lainnya di Tribun Medan
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/resep-Binte-Biluhuta-Sup-Jagung-Khas-Gorontalo.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.