Ibadah Haji 2023

Lagi, Dua Calon Haji Embarkasi Medan Tertunda Keberangkatannya Karena Visa

Dua jemaah calon haji di Embarkasi Medan, kembali mengalami gagal berangkat, yang seharusnya dijadwalkan menuju Madinah, Rabu (31/5/2023).

|
Tribun Medan/Husna Fadilla Tarigan
Jemaah calon haji kloter 8 tengah berada di aula Asrama Haji Medan, menunggu pemeriksaan kesehatan, Selasa (30/5/2023). 

TRIBUN-MEDAN.com MEDAN - Dua jemaah calon haji di Embarkasi Medan, kembali mengalami gagal berangkat, yang seharusnya dijadwalkan menuju Madinah, Rabu (31/5/2023).

Dua jemaah haji tersebut tergabung dalam kloter 8 Embrakasi Medan.

Baca juga: Abdul Latif Rambe Jemaah Haji Asal Pematangsiantar Pasrah, Gagal Berangkat Karena Visa Belum Terbit

Ditundanya keberangkatan dua Jemaah calon haji ini, karena terkendala penerbitan visa.

Visa belum bisa dikeluarkan oleh Kedutaan Arab Saudi hingga jadwal keberangkatan calon haji tersebut tiba.

Sebelumnya kendala serupa juga terhadi pada 4 calon haji keberangkatan kloter 7.

"Jemaah kloter 7 yang sebelumnya terkendala berangkat karena visa sudah ikut diberangkatkan di kloter 8 sebanyak 4 orang," ujar Kabid Umum dan Humas Kemenag Sumut, HM Yunus.

Sedangkan jemaah yang tertunda di kloter 8 dengan nomor manifest 194 dan 211, akan diberangkatkan pada kloter selanjutnya melihat kondisi visa yang sedang diproses kedutaan Arab Saudi.

Berdasarkan jadwal yang sudah tersusun, jemaah kloter 8 diberangkatkan melalui Bandara Kualanamu menuju Madinah, dengan nomor penerbangan GIA 3108 pada pukul 13.00 WIB.

Baca juga: Calon Haji Embarkasi Medan Tertunda Berangkat Karena Visa, Dijadwalkan Berangkat Kamis Mendatang

Total jemaah yang berangkat pada kloter 8 sebanyak 351 orang, yang berasal dari Kabupaten Tapanuli Tengah sebanyak 75 orang, Kota Binjai sebanyak 14 orang, Kota Medan 251 orang, Kabupaten Deliserdang 1 orang, dan Kota Pematangsiantar 2 orang.

Ada 2 orang yang mengalami batal berangkat karena sakit, satu diantaranya sedang menderita TBC Paru dan berobat jalan.

(cr26/tribun-medan.com) 

 
 
 

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved