Puan Maharani Serius Sebut Cak Imin Kandidat Cawapres, Ganjar Pranowo : Cocok

Ketua DPP PDIP Puan Maharani benar-benar serius saat menyatakan bahwa Cak Imin masuk dalam lima besar kandidat cawapres Ganjar Pranowo. Ia mengatakan

HO
Puan Maharani dan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin 


Hal itu diungkapkannya usai menghadiri peringatan Harlah ke-25 PKB, di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Minggu (23/7/2023).

"Sekarang sudah mengerucut lima (nama), salah satunya Cak Imin," ungkap Puan.

Kemudian, Ketua DPR RI itu mengungkap lima nama yang masuk radar menjadi bacawapres Ganjar.

"Pak Sandiaga, Pak Erick Thohir, Pak Andika, Mas AHY, Cak Imin," katanya.

Disisi lain, Bacapres PDIP Ganjar Pranowo mengaku cocok dengan bacawapres yang disebutkan Puan Maharani.

Ganjar Pranowo mengaku cocok bersama lima calon potensial yang bakal mendampingi dirinya sebagai bacawapres.

Ketua DPP PDIP, Puan Maharani mengatakan bakal calon presiden (capres) Ganjar Pranowo merupakan sosok paling istimewa. Ganjar Pranowo menyampaikan terima kasih kepada Puan Maharani di puncak Bulan Bung Karno.
Ketua DPP PDIP, Puan Maharani mengatakan bakal calon presiden (capres) Ganjar Pranowo merupakan sosok paling istimewa. (Dok PDIP)

"Nanti. Cocok semua tapi kan harus dipilih satu," tutur Ganjar, Senin (24/7/2023).

Sementara itu, sebelumnya, Puan mengatakan, ada 10 nama bursa bacawapres Ganjar dari survei internal PDI-P.

Namun, sekarang mengerucut menjadi lima nama potensial.

Dari kelima nama bacawapres yang disebutkan Puan Maharani, Ganjar pun mengaku cocok.

(*/TRIBUN-MEDAN.COM)

Baca juga: PUAN MAHARANI Bongkar Alasan Pakai Hijab: Ini Gak Ada Kaitan Pemilu 2024, Kan Saya Bukan Capres!

Baca juga: Ganjar Ngaku Cocok dengan Cawapres yang Disodorkan Puan Maharani, Foto Sarapan Bareng Jadi Kode?

Baca juga: Viral Nama Gedung DPR di Maps Diedit Parah: Peternakan Tikus, Kebun Binatang, Tempatnya Bu Mega Puan

 

 

 

Sumber: Tribunnews
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved