Lansia

VIRAL Lansia Diduga Pengidap Stroke Kendarai Mobil Sedan di Tol, Oleng Hingga Tabrak Pembatas Jalan

Viral di media sosial sebuah video yang memperlihatkan mobil yang dikendari oleh lansia diduga pengidap stroke oleng di jalan tol.

Penulis: Istiqomah Kaloko | Editor: Array A Argus
TikTok.com/@iyaaainimenyun
Viral video mobil yang dikendarai lansia oleng di jalan tol. Video viral itu diunggah oleh akun TikTok @iyaaainimenyun. 

Semakin lama, perilaku pengemudi mobil tersebut semakin terlihat membahayakan.

Mobil sedan abu-abu tersebut juga hampir ditabrak dari belakang ketika berusaha pindah ke jalur paling kanan, dan tampaknya akan menabrak dinding pembatas jalan di sisi kanan.

Baca juga: SOSOK Pembunuh Lestari Sihombing, Usianya Masih 14 Tahun dan Duduk di Bangku SMP

Pada akhirnya, pengguna TikTok yang merekam video tersebut, yang berada di mobil di belakang sedan abu-abu, memutuskan untuk menghentikan mobil sedan tersebut.

Ternyata, pengemudi sedan abu-abu tersebut adalah seorang kakek-kakek yang mengenakan baju batik.

Ada dugaan bahwa kakek tersebut sedang mengalami stroke, mengingat tubuhnya terlihat sulit digerakkan.

Sementara itu, di kursi belakang mobil, terlihat istri dari kakek tersebut yang juga sudah lanjut usia duduk.

Sontak unggahan itu pun ramai dikomentari oleh warganet. Tak sedikit dari mereka yang khawatir dengan pasangan lansia itu.

"Kasian ga tega makasih ya allah ga terjadi hal hal yg tidak di inginkan. malah ketemu sama orang baik," tulis @opacraphile98.

"Bapak yang sering berbuat baik akan bertemu orang baik, percayalah energi semesta selalu memantulan energi apapun yang kita keluarkan," tulis @ayuellyangendari.

"Liat raut muka bapaknya, kelihatan orangnya keras, mandiri, tidak mau menyusahkan anak2nya. semoga sehat selalu," tulis @jozzplem.

"Lbh baik mlihat kondisi sblm mengndarai.yg tau kondisi ksehatn kn diri kta sndri.jk mrsa sdh tdk mampu lg utk mnyetir lbih baik pke jasa taxi online," tulis @cellycellyshell.

(cr31/tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    AA

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved