Perang Hamas vs Israel

KONDISI RS Indonesia di Gaza, Stop Beroperasi Imbas Kewalahan, Ambulans Diminta Tak Lagi Bawa Pasien

Beginilah kondisi RS Indonesia di Gaza yang telah menampung berkali-kali lipat dari kapasitas yang tersedia. Kini, dinyatakan berhenti beroperasi

DOKUMENTASI MER-C INDONESIA
RS Indonesia di Gaza Berhenti beroperasi per Kamis (16/11/2023). 

Kata Tedros, serbuan itu sama sekali tak bisa diterima dan pihaknya mengkhawatirkan keselamatan para pasien serta tenaga kesehatan di Al-Shifa.

Militer Israel Kibarkan Bendera Pelangi di Gaza
Militer Israel Kibarkan Bendera Pelangi di Gaza (Tribunnews.com)

“Rumah sakit bukan medan tempur. Kami sangat cemas akan keselamatan para staf kesehatan dan pasien.” ujar Tedros saat konferensi pers di Jenewa, Swiss, Rabu, (15/11/2023), dikutip dari Anadolu Agency.

“Yang paling penting ialah melindungi mereka,” kata dia menambahkan.

Tedros menyebut WHO telah kehilangan kontak dengan para tenaga kesehatan di Al-Shifa.

Kemudian, dia berujar pasien dan tenaga kesehatan harus tetap dilindungi, bahkan seandainya fasilitas kesehatan memang digunakan untuk keperluan militer.

Ucapan Tedros itu terkait dengan tudingan dari pihak Israel bahwa Hamas menggunakan Al-Shifa untuk kepentingannya.

Pasukan Israel Serang Rumah Sakit Al Shifa di Gaza
Pasukan Israel Serang Rumah Sakit Al Shifa di Gaza (Tribunnews.com)

"Hukum kemanusiaan internasional harus dihormati," ujarnya.

Tedros mengatakan selama tiga hari ini pihaknya belum mendapatkan informasi terbaru tentang jumlah korban tewas dan luka di Gaza.

Hal itu, kata dia, membuat WHO makin sulit mengevalusi sistem kesehatan yang masih berfungsi di sana.

Tedros juga menyinggung masalah kurangnya bahan bakar yang kini dialami oleh seluruh RS di Gaza.

Menurut Tedros dibutuhkan setidaknya 120.000 liter bahan bakar per hari untuk mengoperasikan generator RS, ambulans, sistem desalinasi, sistem pengolahan limbah, dan sistem telekomunikasi.

Dia menyebut satu unit truk yang membawa 23.000 bahan bakar telah memasuki Gaza pada hari Rabu. Namun, Israel hanya mengizinkan truk itu membawa bantuan dari Rafah.

“Kita mungkin bisa menyalurkan bantuan ke Gaza lewat perlintasan Rafah, tetapi tanpa bahan bakar, kita tidak bisa menyalurkannya kepada yang membutuhkan," ucap Tedros menjelaskan.

(*/TRIBUN-MEDAN.com)

 

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Ikuti juga informasi lainnya di FacebookInstagram dan Twitter  

 

 

Sumber: Tribunnews
Halaman 3/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved