Berita Viral
SOSOK Dian Permana, Kabur Bawa Uang Hingga Konser Guyon Waton Batal, Pononton Marah Bakar Panggung
Dian Permana diduga membawa kabur uang ratusan juta! Uang yang seharusnya di bayar untuk keperluan konser hingga bintang tamu ogah tampil.
Guyon Waton dan NDX AKA seyogianya mengisi konser musik tersebut.
Melalui unggahan terbarunya di instagram, Guyon Waton menjelaskan alasan batal tampil dikarenakan panitia belum melunasi biaya manggung.
"Mohon maaf teman-teman Tangerang, untuk kepastian event Lentera Festival Tangerang 2024 masih menunggu pihak panitia untuk melaksanakan dan menyelesaikan kewajiban administrasi kepada Guyon Waton dan Ndx Aka," tulis manajamen Guyon Waton, Minggu.
Padahal sudah ada kesepakatan antara panitia dengan Guyon Waton bahwa biaya akan dilunasi di hari H.
Karena panitia sebelumnya hanya membayar setengahnya atau 50 persen.
Selain para penampil, biaya pihak vendor juga belum dilunasi.
Hingga berita ini ditulis belum ada informasi atau klarifikasi dari pihak panitia Lentera Festival.
Sementara itu berdasarkan kabar dari beberapa penonton di media sosial, mereka mengatakan panitia kabur dan sebelum ricuh panggung diambil alih oleh manajemen Guyon Waton guna klarifikasi.
Vendor Rugi Miliaran Rupiah
Irma Ervi pemilik vendor konser Guyon Waton yang panggungnya dibakar di Tangerang, Banten mengalami kerugian miliaran rupiah.
Lewat Instagram miliknya @ima_ervi, yang mengungkapkan kekecewaanya.
Pemilik akun pun mengaku belum dibayar sama panitia.
"Uang kakak hanya rugi ratusan ribu, sedangkan kami ruginya ratusan juta, kami pun sama belum dibayar sama panitia, bisa-bisanya bakar semua barang-barang kami, coba kalau posisinya dibalik kakak yang punya sound yang punya semuanya, alat-alat event yang dibakar, saya lebih baik dikembalikan uang Rp150 ribu," kata pemilik akun @ima_ervi, Senin (24/6/2024) dikutip Tribun-medan.com dari TribunSumsel.com
Kendati begitu, lewat unggahanya ia meminta pihak panitia bisa bertanggung jawab atas kejadian tersebut.
"Kenapa kalian pada jahat penonton ! Kalian hanya rugi 150rb sedangkan kami rugi puluhan juta bahkan gaji 1 bulan kalian pun ga bisa beli 1 lampu pun yang kalian bakar ! @lentera.festival lo harus tanggung jawab ga bisa kabur gitu aja," tulisnya.
Baca juga: UPDATE Euro 2024 - Spanyol Sempurna, Italia Selamat Lewat Gol Telat Zaccagni, Luka Modric Merana
Sementara dalam unggahan lainnya, pemilik sound menyebutkan sound musik miliknya sudah habis dibawa ke acara konser, namun tak disangka malah dibakar penonton.
"Semua sound yang ada dirumah dibawa ke event @lenter.festival nyampa sana dibakar semua sama penonton ! penonton SDM RENDAH SEMUA!!," tulisnya.
Sementara, ia juga mengungkap kerugian yang ia alami.
Irma Ervi mengatakan jika dalam peristiwa tersebut ratusan penonton yang hadir melampiaskan amarahnya dengan melempari panggung, merusak pagar pembatas, hingga membakar alat pengeras suara musik atau sound system.
Hal itu lantaran pihak vendor sound dan lighting juga enggan melanjutkan acara lantaran belum dibayar penuh oleh pihak panitia.
(*/Tribun Medan)
Baca juga: Ketahui 7 Kriteria Pelamar yang Diprioritaskan dalam Seleksi CPNS 2024, Berikut Penjelasannya
Baca juga: TERKUAK Fakta Baru Tewasnya Siswa SMP AM DIduga Disiksa Oknum Polisi, Keluarga Ngadu ke Komnas HAM
Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News
Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter dan WA Channel
Berita viral lainnya di Tribun Medan

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.