Tinjau Layanan Kesehatan Serta Makanan, Dirwatkeshab Ditjenpas Kunjungi Lapas Narkotika Langkat
Lapas Narkotika Langkat menerima kunjungan kerja Direktur Perawatan Kesehatan dan Rehabilitasi Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Dirwatkeshab).
TRIBUN-MEDAN.com, LANGKAT - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIA Langkat menerima kunjungan kerja Direktur Perawatan Kesehatan dan Rehabilitasi Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Dirwatkeshab), Dr. dr. Adhayani Lubis, Sp.KJ., M.K.M. Jumat (27/12/2024).
Dalam kunjungan ini Dirwatkeshab, dr. Adhayani Lubis didampingi oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan Kanwil Sumut, Rudy Sianturi dan disambut langsung oleh Kalapas Narkotika Langkat, Fauzi Harahap bersama jajaran pejabat struktural, staf dan petugas.
Kunjungan ini bertujuan untuk meninjau langsung fasilitas pelayanan kesehatan di poliklinik, kamar lansia serta area dapur yang merupakan bagian penting dalam pemenuhan kebutuhan dasar warga binaan.
Pada saat di area dapur, dr. Adhayani Lubis meninjau proses pengolahan makanan bagi warga binaan. Beliau memberikan apresiasi terhadap kebersihan dapur. Beliau juga melihat progres renovasi dapur sehat yang sedang belangsung.
“Makanan dan pengolahannya bersih dan rapi. Untuk progres renovasi ini sangat baik untuk memberikan pelayanan yang optimal kepada para WBP ” puji Adhayani.
Kalapas juga menyampaikan kondisi terkini, termasuk upaya yang telah dilakukan dalam meningkatkan pelayanan kesehatan dan fasilitas dapur.
“Kami terus berupaya memberikan pelayanan terbaik kepada warga binaan sesuai standar yang telah ditetapkan,” tutur Fauzi.
Kunjungan dilanjutkan dengan peninjauan kamar lansia dan poliklinik Lapas. Beliau memberikan perhatian khusus pada kesehatan para lansia, ketersediaan peralatan medis, pelayanan kesehatan mental, serta ketersediaan obat-obatan.
Kalapas Narkotika Langkat dan jajaran menyambut baik arahan yang diberikan oleh dr. Adhayani Lubis, tentang pentingnya menjaga kesehatan terhadap para WBP dan Petugas.
“Kunjungan ini menjadi motivasi bagi Lapas Narkotika Langkat untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan kepada WBP dan masyarakat” tuturnya.
(*)
Kementerian Hukum dan HAM
Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara
Kemenkumham
Kemenkumham Sumut
Kanwil Kemenkumham Sumut
Lapas Narkotika Langkat
Bupati Toba Pimpin Pemberian Remisi Kepada Warga Binaan Rutan Klas 2 Balige |
![]() |
---|
Rapidin Simbolon Pertanyakan Sikap Kemenkumham Jadi Penjamin Tersangka Perusakan Rumah Retret |
![]() |
---|
Sosok Brigjen Pol Anom Wibowo, Wakapolda Kepri yang Sempat Jabat Direktur Intelijen Kemenkumham |
![]() |
---|
Profil Tri Cahyaningsih, Buruh Pabrik Peraih Nilai Tertinggi CPNS Digagalkan Karena Tinggi Badan |
![]() |
---|
STATEMENT Kabid HAM Flora Nainggolan Usai Tinjau Rumah Darma Ambarita yang Terisolasi di Samosir |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.