Berita Viral

VIRAL Gara-gara Ketahuan Selingkuh hingga Dicerai Istri, Pria Ini Gugat Apple, Chat Mesra Terkuak

Gara-gara ketahuan selingkuh hingga diceraikan istri, pria ini nekat gugat Apple. Hal ini dialami oleh seorang pria asal Inggris.

Editor: Liska Rahayu
Ist
Perusahaan Apple 

TRIBUN-MEDAN.com - Gara-gara ketahuan selingkuh hingga diceraikan istri, pria ini nekat gugat Apple.

Hal ini dialami oleh seorang pria asal Inggris.

Ia nekat menggugat Apple setelah ketahuan selingkuh dengan pekerja seks komersial (PSK) dan berujung diceraikan istri.

Hal ini bermula ketika sang istri saat itu menemukan obrolan chat pria tersebut dengan PSK.

Kronologinya, pria yang identitasnya dirahasiakan ini menghapus pesan obrolan dengan pekerja seks, lewat aplikasi perpesanan iMessage di perangkat iPhone-nya.

Baca juga: SOSOK Mbah Nyoto Pilih Tinggal di Lubang Dekat Kuburan Selama 7 Tahun, Ada Depresi di Masa Lalu

Baca juga: Sakit Hati Hubungan Tak Direstui dan Istri Selingkuh, Pria Ini Bunuh Mertua dan Istrinya

Namun, ia tidak tahu bahwa obrolan tersebut dapat sinkron atau terhubung dengan komputer iMac yang digunakan keluarganya.

Hal ini dimungkinkan karena iPhone dan iMac tersebut menggunakan akun Apple ID yang sama.

Istrinya yang menemukan obrolan ini kemudian mengajukan gugatan cerai, dan pria ini pada akhirnya membayar ganti rugi sebesar 5 juta poundsterling atau sekitar Rp 104,1 miliar.

Pria tersebut mengatakan bahwa perceraian itu menyakitkan, dan mengeklaim percakapan yang rasional bisa menyelamatkan pernikahan tersebut andaikan pesan-pesan itu tidak ditemukan istrinya.

Ia kini menggugat Apple sebesar 5 juta pound sterling (Rp 104,1 miliar), angka yang sama seperti biaya ganti rugi yang dibayarkan sebelumnya.

Perusahaan Apple
Perusahaan Apple (Ist)

Pria ini juga bermaksud mengubah gugatan Apple tersebut menjadi gugatan kelompok (class action).

Dalam gugatan seperti ini, penggugat mengajukan atas nama sekelompok orang yang menderita kerugian serupa.

Pria ini mengeklaim bahwa Apple tidak memberi tahu pengguna bahwa penghapusan pesan di satu perangkat tidak akan menghapus pesan di perangkat yang menggunakan Apple ID yang sama.

"Jika Anda diberi tahu bahwa sebuah pesan telah dihapus, Anda berhak untuk percaya bahwa pesan tersebut sudah dihapus," kata pria tersebut kepada publikasi koran Inggris The Times. Oleh sebab itu, pria ini mengatakan bahwa Apple seharusnya menambahkan notifikasi seperti "Pesan ini hanya dihapus di perangkat ini".

Dengan begitu, perceraian pria tersebut dengan istrinya mungkin tidak terjadi.

Sumber: Kompas.com
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved